About
Apa itu Posyandu Remaja?
Posyandu Remaja adalah layanan kesehatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan fisik, mental, dan reproduksi remaja. Program ini merupakan pengembangan dari Posyandu Balita yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat melalui upaya kesehatan remaja secara terpadu.
Dengan adanya Posyandu Remaja, diharapkan para remaja mendapatkan pengetahuan serta akses yang lebih baik terhadap layanan kesehatan, khususnya kesehatan reproduksi.
Peran Posyandu Remaja dalam Kesehatan Reproduksi Remaja
Kesehatan reproduksi remaja adalah salah satu aspek penting dalam menjaga kesejahteraan dan masa depan generasi muda. Berikut ini adalah beberapa peran penting Posyandu Remaja dalam mendukung kesehatan reproduksi:
-
- Edukasi tentang Kesehatan Reproduksi
Posyandu Remaja memberikan informasi yang tepat mengenai kesehatan reproduksi, termasuk perubahan fisik saat pubertas, pentingnya menjaga kebersihan organ reproduksi, serta pencegahan penyakit menular seksual. - Peningkatan Pengetahuan tentang Kesehatan Seksual
Posyandu Remaja juga mengajarkan remaja tentang pentingnya kesehatan seksual, risiko kehamilan yang tidak diinginkan, serta bagaimana melindungi diri dari perilaku berisiko. - Dukungan Psikososial
Selain kesehatan fisik, Posyandu Remaja memberikan dukungan psikososial untuk membantu remaja dalam menghadapi tekanan sosial dan emosional, termasuk masalah terkait citra tubuh, hubungan sosial, dan konflik keluarga. - Pencegahan Penyakit Menular Seksual (PMS)
Remaja akan diberikan informasi mengenai PMS, cara penularan, pencegahan, serta pentingnya menggunakan alat kontrasepsi untuk melindungi diri dari risiko penyakit ini.
- Edukasi tentang Kesehatan Reproduksi
Jadwal Kegiatan posyandu Remaja
-
- Posyandu Remaja Sigap Tanjung Buntung (1 Bulan sekali setiap tanggal 22 )
- Posyandu Remaja Pondok Pesantren Tanjung Buntung (1 Bulan sekali setiap tanggal 22 )
- Posyandu Remaja Tunas Permata Sei Panas (Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu Remaja Healthy Teenagers Sei Panas (Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu Remaja Fresyn Sei Panas (Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu Remaja Lavender Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 21)
- Posyandu Remaja Melati PJB 1 Sei Lekop (1 Bulan sekali setiap tanggal 22 )
- Posyandu Remaja Mantang Mandiri Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 21)
- Posyandu Remaja Addwa Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu RemajaAssifa Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Teratai Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Wijaya Kesuma Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Anggrek Permai Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Bunga Tulip Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Nusa Indah Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Fortuna Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Cinta Bunda Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 21)
- Posyandu Remaja Cinta Asri Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 21)
- Posyandu Remaja Kasih Ibu Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Permata Hati Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Anggara Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Mawar Indah Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Pelita Hati Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Langkah Terpadu Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu Remaja Akasia Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Haitus Syifa Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu Remaja Zam-Zam Sei Lekop(Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu Remaja Darussalam Sei Lekop (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Gemas Kenanga Batu Aji (Satu bulan sekali setiap tanggal 06)
- Posyandu Remaja Kartini Batu Aji (Satu bulan sekali setiap tanggal 12)
- Posyandu Remaja Harapan Tanjung Uncang (Satu bulan sekali setiap tanggal 21)
- Posyandu Remaja Permadu Permata Bandara Nongsa Batu Besar (Satu bulan sekali setiap tanggal 07)
- Posyandu Remaja Granada Internasional Islamic Boarding School Nongsa Batu Besar (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja LKSH Miftahul Hasanah Nongsa Batu Besar (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja OSDF Darul Falah Nongsa Batu Besar (Satu bulan sekali setiap tanggal 28)
- Posyandu Remaja Walisongo Nongsa Batu Besar (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Tanjung Uma (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Melati 2 Sekupang Tanjung Pinggir (Satu bulan sekali setiap tanggal 12)
- Posyandu Remaja Kamboja 7 Sekupang Sungai Harapan (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Graha Mas Sekupang Tanjung Riau (Satu bulan sekali setiap tanggal 22)
- Posyandu Remaja Yan Bu’ul Quran 3 Tanjung Piayu (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
- Posyandu Remaja Serasi Tanjung Piayu (Satu bulan sekali setiap tanggal 29)
Kegiatan Posyandu Remaja
Berikut beberapa kegiatan utama yang dilakukan oleh Posyandu Remaja:
-
- Pemeriksaan Kesehatan Rutin
Posyandu Remaja menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan umum, seperti pengukuran berat badan, tinggi badan, dan tekanan darah. Hal ini membantu remaja menjaga kondisi fisiknya agar tetap optimal.
- Pemeriksaan Kesehatan Rutin
-
- Konseling Kesehatan Reproduksi
Remaja dapat berkonsultasi dengan petugas kesehatan tentang masalah kesehatan reproduksi atau psikologis. Konseling ini bertujuan untuk memberikan solusi dan informasi yang tepat kepada remaja.
- Konseling Kesehatan Reproduksi
-
- Sosialisasi dan Seminar Kesehatan
Posyandu sering mengadakan kegiatan sosialisasi atau seminar yang melibatkan remaja dalam topik-topik penting seperti kesehatan reproduksi, bahaya narkoba, dan gizi seimbang.
- Sosialisasi dan Seminar Kesehatan
-
- Kegiatan Kreatif dan Interaktif
Agar lebih menarik, Posyandu Remaja mengadakan kegiatan-kegiatan kreatif seperti lomba edukasi, diskusi kelompok, dan pelatihan keterampilan yang bermanfaat bagi remaja.
- Kegiatan Kreatif dan Interaktif
-
- Pelatihan Peer Educator
Remaja diajarkan untuk menjadi “peer educator” atau pendidik sebaya yang dapat menyebarkan informasi tentang kesehatan reproduksi kepada teman-teman mereka, sehingga pengetahuan kesehatan dapat lebih luas tersampaikan.
- Pelatihan Peer Educator
Kegiatan Posyandu
Kegiatan yang dilakukan di posyandu remaja

remaja di posyandu Remaja

Posyandu Remaja

kesehatan pada kegiatan posyandu remaja

kegiatan Posyandu Remaja

dalam kegiatan Posyandu Remaja

remaja dalam kegiatan posyandu remaja

remaja dalam kegiatan posyandu remaja

para remaja dalam kegiatan Posyandu Remaja

posyandu remaja

posyandu remaja

kegiatan games

Poster Kesehatan Remaja
Berikut beberapa Poster Kesehatan Remaja









NO | NAMA PUSKESMAS | JUMLAH POSYANDU REMAJA |
---|---|---|
1 | PUSKESMAS SEI LEKOP | 25 |
2 | PUSKESMAS BULANG | 6 |
3 | PUSKESMAS BATU AJI | 2 |
4 | PUSKESMAS TANJUNG BUNTUNG | 2 |
5 | PUSKESMAS TANJUNG UNCANG | 2 |
6 | PUSKESMAS SEI PANAS | 3 |
7 | PUSKESMAS KAMPUNG JABI | 5 |
8 | PUSKESMAS SAMBAU | 1 |
9 | PUSKESMAS KABIL | 5 |
10 | PUSKESMAS LUBUK BAJA | 2 |
11 | PUSKESMAS SEKUPANG | 3 |
12 | PUSEKSMAS SEI PANCUR | 2 |
13 | PUSKESMAS BALOI PERMAI | 4 |
14 | PUSKESMAS TIBAN BARU | 2 |
15 | PUSKESMAS SEI LANGKAI | 2 |
16 | PUSKESMAS MENTARAU | 8 |
17 | PUSKESMAS BOTANIA | 2 |
18 | PUSKESMAS GALANG | 1 |
19 | PUSKESMAS REMPANG CATE | 1 |
20 | PUSKESMAS TANJUNG SENGKUANG | 4 |
21 | PUSKESMAS BELAKANG PADANG | 1 |
Notif “Go To Posrem?”
Aktifkan notifikasi web agar kamu bisa tau kegiatan posyandu remaja